MTQH Kalteng Tinggal Hitungan Hari, 14 Venue Disiapkan hingga Proyek Dihentikan Sementara

oleh -1350 Dilihat
banner 468x60

INDOPOL MEDIA, MUARA TEWEH – Pemerintah Kabupaten Barito Utara terus mematangkan persiapan menjelang pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran dan Hadits (MTQH) XXXIII Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah yang akan digelar di Muara Teweh.

Pemantapan kesiapan akhir dibahas dalam rapat koordinasi yang dipimpin Bupati Barito Utara H. Shalahuddin, bersama LPTQ Provinsi Kalimantan Tengah dan LPTQ kabupaten/kota se-Kalteng, di Aula Rumah Jabatan Bupati, Selasa (28/10/2025).

banner 700x875

Dalam rapat tersebut, Bupati mengungkapkan sebanyak 14 lokasi utama telah disiapkan sebagai venue lomba, di antaranya Gedung MTsN, Aula SMAN 1 Muara Teweh, dan Balai Antang Muara Teweh.

“Seluruh kegiatan proyek di Balai Antang kami hentikan sementara agar fokus mendukung sukses MTQH. Setelah kegiatan selesai, pekerjaan akan dilanjutkan kembali,” tegas Shalahuddin.

Ia memastikan seluruh perlengkapan venue, mulai dari dekorasi, karpet, panggung, meja hingga sistem tata suara ditargetkan rampung H-3 sebelum pembukaan MTQH.

Untuk akomodasi, panitia telah menyiapkan sejumlah hotel di dalam Kota Muara Teweh bagi dewan hakim dan peserta, serta memastikan akses jalan, penerangan, dan area parkir siap digunakan.

Sementara itu, pemasangan panggung utama, lighting, dan sound system dijadwalkan berlangsung 30 Oktober hingga 10 November 2025 di Arena Tiara Batara yang mampu menampung sekitar 8.000 orang. Panitia juga merencanakan rangkaian hiburan religi “Barito Utara Bershalawat” dengan menghadirkan Habib Syeh.

Dengan persiapan yang terus dimatangkan, Pemkab Barito Utara optimistis MTQH XXXIII Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah akan berlangsung lancar, meriah, dan penuh nilai religiusitas. (SP)

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.