INDOPOL MEDIA, MUARA TEWEH – Peringatan Hari Bakti Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) ke-80 tingkat Kabupaten Barito Utara berlangsung penuh keakraban di Gedung Balai Antang, Muara Teweh, dengan nuansa penghargaan kepada para purnabakti, belum lama ini.
Kegiatan tersebut dihadiri Bupati Barito Utara H. Shalahuddin, jajaran Dinas PUPR, pejabat daerah, serta para purnabakti PUPR yang telah mengabdikan diri dalam pembangunan infrastruktur daerah.
Dalam sambutannya, Bupati H. Shalahuddin menyampaikan apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya kepada para purnabakti yang dinilai memiliki peran penting dalam meletakkan fondasi pembangunan Barito Utara hingga seperti sekarang.
“Para purnabakti adalah bagian dari sejarah pembangunan Barito Utara. Jasa dan pengabdian mereka patut kita hormati dan kenang,” ujar Bupati.
Sebagai bentuk kepedulian dan penghormatan, Pemerintah Kabupaten Barito Utara menyerahkan bantuan uang tunai sebesar Rp5 juta kepada masing-masing purnabakti yang hadir dalam acara tersebut.
Bupati menegaskan bantuan tersebut bukan sekadar bernilai materi, tetapi sebagai simbol perhatian dan rasa terima kasih pemerintah daerah atas dedikasi para purnabakti selama bertugas.
Ia juga memastikan purnabakti yang berhalangan hadir tetap akan menerima bingkisan dari pemerintah daerah sebagai bentuk penghargaan yang sama.
Melalui momentum Hari Bakti PUPR ke-80 ini, Pemkab Barito Utara berharap semangat pengabdian, integritas, dan kebersamaan para pendahulu dapat terus dilanjutkan oleh generasi PUPR saat ini dalam membangun daerah. (SP)








