INDOPOL MEDIA, PURUK CAHU – Hujan deras berintensitas tinggi memicu banjir dan longsor di sejumlah titik di Puruk Cahu. Bupati Murung Raya (Mura), Heriyus, bersama Forkopimda, langsung meninjau lokasi terdampak, Sabtu (4/10/2025).
Longsor terjadi di Taman Makam Pahlawan Puruk Cahu, sementara banjir merendam rumah warga di Jalan Pulao Basan, mengganggu aktivitas sehari-hari. Warga sebelumnya sempat membongkar median jalan secara swadaya untuk mengurangi luapan air.
Heriyus mendengarkan keluhan warga dan menegaskan pemerintah daerah akan mencari solusi permanen untuk mencegah terulangnya bencana.
“Pemerintah daerah akan menindaklanjuti temuan di lapangan. Kami berupaya mencarikan langkah terbaik untuk mencegah banjir, sekaligus menjaga keselamatan warga,” ujar Bupati Heriyus.
Kunjungan ini menegaskan perhatian Pemkab Mura terhadap masyarakat terdampak bencana, dengan komitmen penanganan cepat dan bersinergi bersama warga. (RN)








