Karnaval Budaya Mura 2025 Jadi Pusat Perhatian, Ribuan Warga Berebut Abadikan Momen

oleh -1679 Dilihat
banner 468x60

INDOPOL MEDIA, PURUK CAHU — Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-23 Kabupaten Murung Raya (Mura) berlangsung meriah dengan digelarnya Karnaval Budaya di jalan-jalan protokol Kota Puruk Cahu, Selasa (29/7/2025). Ribuan masyarakat dari berbagai elemen tumpah ruah menyaksikan parade budaya yang penuh warna, kreativitas, dan semangat kebersamaan.

Karnaval ini diikuti berbagai lapisan masyarakat, mulai dari pelajar, organisasi perangkat daerah, organisasi keagamaan dan sosial, komunitas adat, hingga perwakilan kecamatan dan desa. Beragam penampilan memeriahkan acara tersebut, termasuk mobil hias, tarian tradisional, pakaian adat, kesenian khas daerah, hingga miniatur yang menampilkan potensi dan budaya lokal Murung Raya.

banner 700x875

Bupati Murung Raya, Heriyus, hadir langsung membuka kegiatan. Dalam sambutannya, ia menyampaikan apresiasi atas partisipasi aktif masyarakat dalam memeriahkan hari jadi kabupaten.

“Melalui kegiatan ini, kita ingin menegaskan bahwa keberagaman budaya adalah kekuatan kita. Perayaan ini menjadi simbol persatuan dan komitmen bersama untuk membangun Murung Raya yang lebih maju dan berbudaya,” ujar Heriyus.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Murung Raya, Putu Suranta, juga menyampaikan bahwa karnaval budaya tahun ini mendapat sambutan luar biasa. Menurutnya, meningkatnya jumlah peserta dan semakin variatifnya penampilan menjadi bukti bahwa minat pelestarian budaya di kalangan generasi muda terus berkembang.

Suasana semakin semarak dengan iringan musik tradisional, tabuhan khas lokal, hingga yel-yel penuh semangat dari para peserta. Warga terlihat antusias mengabadikan momen-momen unik selama parade berlangsung. Bahkan sejumlah turis lokal tampak ikut meramaikan acara, menunjukkan bahwa daya tarik budaya Murung Raya semakin dilirik sebagai potensi pariwisata.

Karnaval budaya ini sekaligus menjadi etalase kekayaan budaya daerah di tengah arus modernisasi, serta momentum memperkuat jati diri dan kebanggaan masyarakat Murung Raya. (RN)

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.