BBM Sempat Langka, Bupati Barito Utara Minta Warga Tak Panik dan Stop Borong

oleh -1328 Dilihat
banner 468x60

INDOPOL MEDIA, MUARA TEWEH – Menyusul kelangkaan bahan bakar minyak (BBM) yang terjadi di sejumlah SPBU dalam beberapa hari terakhir, Bupati Barito Utara H. Shalahuddin mengimbau masyarakat tetap tenang dan tidak melakukan pembelian secara berlebihan.

Kelangkaan BBM tersebut sempat memicu antrean panjang kendaraan di beberapa SPBU di wilayah Muara Teweh dan sekitarnya, sehingga menimbulkan kekhawatiran di tengah masyarakat.

banner 700x875

Menanggapi kondisi tersebut, Pemerintah Kabupaten Barito Utara memastikan telah mengambil langkah cepat dengan melakukan koordinasi intensif bersama PT Pertamina dan pihak pengelola SPBU untuk menormalkan kembali distribusi BBM.

“Pemerintah daerah sudah berkoordinasi dengan Pertamina dan pengelola SPBU. Kami pastikan distribusi BBM segera kembali stabil,” ujar Bupati Shalahuddin di Muara Teweh, Jumat (5/12/2025).

Ia menegaskan masyarakat tidak perlu panik karena ketersediaan BBM secara umum masih aman. Gangguan yang terjadi, menurutnya, lebih disebabkan kendala distribusi sementara, bukan karena pengurangan kuota secara signifikan.

Selain itu, pemerintah daerah juga akan memperketat pengawasan distribusi BBM di lapangan dengan melibatkan aparat penegak hukum dan organisasi perangkat daerah terkait.

Langkah tersebut dilakukan untuk mencegah praktik penimbunan maupun penjualan BBM di luar ketentuan, sehingga distribusi dapat berjalan normal dan kebutuhan masyarakat tetap terpenuhi. (SP)

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.